Kamis, 20 Oktober 2016

Angels & Demons (2009)

Angels & Demons

Film Angels & Demons merupakan film bergenre thriller misteri yang diangkat dari novel karya Dan Brown. Film ini merupakan sequel dari film sebelumnya The Da Vinci Code (2006). Film ini masih menceritakan tentang Profesor ahli simbolik Universitas Harvard, Robert Langdon.

Suatu hari Robert Langdon (Tom Hanks) di datangi oleh sekelompok orang dari vatikan, mereka meminta bantuan untuk memecahkan kasus yang tengah mengancam kestabilan dan keamanan Vatikan. Pada awalnya Robert Langdon tidak begitu berminat namun setelah mereka menunjukkan bukti keterlibatan Kelompok yang di duga kelompok Iluminati, Robertpun langsung berubah pikiran, setelah setuju mereka mereka memberitahu bahwa setelah kematian Paus, sekolompok teroris yang berkeja pada Iluminati mengancam akan meledakkan Vatikan dengan zat Anti materi yang setara dengan ledakan nuklir. Namun sebelum hal itu dilakukan, para teroris akan membunuh satu persatu kandidat paus sebelum tengah malam. Satu - satunya cara untuk menyelematkan Vatikan adalah dengan mengikuti petunjuk melalui simbol yang terdapat dalam gereja.

Bersama dengan ilmuan dari CERN (Pusat Riset Nuklir Eropa) Victoria Vetra (Ayalet Zurer) yang membuat bom tersebut. Robert mulai melakukan pencarian empat orang kardinal dan mencoba mengetahui letak bom untk mecegah ledakan bom tersebut sebelum tengah malam.

Brpacu dengan waktu Robert mulai mengetahui lokasi bom tersebut berada di bawah kota Vatikan. Di sisi lain robert dan timnya menemukan adanya konspirasi besar dibalik kejadian tersebut, yaitu keterlibatan salah satu orang dalam gereja Vatikan.

Film Angels & Demons di sutradarai Ron Howard dan di bintangi Tom Hanks (Robert Langdon), Ewan Mcgregor (Cemerlo Patrick Mckenna), dan Aylet Zurer (Victoria Vetra). Film ini di rilis pada tahaun 2009.



0 komentar:

Posting Komentar